Logo

Laga Perdana, PSM Ditahan Imbang Arema FC

INFOSULAWESI.com, BOGOR -- PSM Makassar harus berbagi poin dengan Arema FC saat bersua pada pekan perdana BRI Liga 1, Minggu (5/9).

Bermain di Stadion Pakansari Bogor, PSM lebih dominan dalam lini serang. Wiljan Pluim dkk. lebih ngotot ketimbang Arema FC.

Di menit ke 4, Arema FC harus bermain dengan 10 pemain setelah Jayus Hariono mengganjal pemain PSM Makassar.

Unggul jumlah pemain, Pasukan Ramang hampir membuka keunggulan melalui sepakan kaki kanan dari pemain asal Belanda, Wiljan Pluim. Mendapatkan umpan dari Sutanto Tan, tendangan Pluim yang berubah arah setelah ditepis pemain belakang Arema FC.

Kiper Arema FC, Adilson Maringa berhasil mengamankan gawangnya. Skor masih imbang 0-0.

Kalah jumlah pemain, Arema FC berhasil membuka keunggulan melalui Hanif Sjahbandi melalui titik putih di menit ke 22.

Tertinggal 1-0, PSM akhirnya menaikan daya gedornya.

Selang satu menit, PSM Makassar akhirnya dapat menyamakan kedudukan melalui sepakan voli Ilham Udin Armyn.

Setelah mendapatkan umpan dari Sutanto Tan, dengan tenangnya, Ilham Udin berhasil merobek jala gawang Arema FC pada menit 23.

Juku Eja, julukan lain PSM, hampir saja menambah pundi golnya melalui sepakan kaki kiri Ilham Udin. Mendapatkan umpan dari Pluim, tendangan pemain asal Maluku ini masih pelan dan bisa dipatahkan oleh Adilson Maringa.

Skor 1-1 tetap bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Dengan hasil ini, PSM Makassar berada di posisi 9 dan Arema FC posisi 7 dengan memiliki poin yang sama.
[21.52, 5/9/2021] Gilang R Makassar: Diperjalanan Pulang, Taufan Pawe Sempatkan Nonton PSM Makassar

INFOSULAWESI.com, Wajo -- PSM Makassar akhirnya mengarungi pertandingan resminya pada ajang BRI Liga 1. Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe tak diduga-duga menyempatkan menonton Pasukan Ramang saat bersua Arema FC, Minggu (5/9).

Selepas meninggalkan Luwu Utara setelah membuka Musyawarah Daerah (Musda) Golkar Kabupaten Lutra, tepatnya di Siwa, Taufan Pawe menyempatkan menonton pertandingan PSM Makassar melalui live streaming.

Terlihat Taufan Pawe sangat menikmati jalannya pertandingan PSM Makassar. Sorotan matanya tak pernah lepas menyaksikan Pasukan Ramang berlaga di Stadion Pakansari Bogor.

Dalam pertandingan itu, PSM Makassar harus berbagi angka dengan Arema FC dengan skor akhir 1-1.

Dengan hasil ini, PSM Makassar berada di posisi 9 dan Arema FC posisi 7 dengan memiliki poin yang sama. (*)