Logo

Orang Hilang di Hutan Besulutu Konawe Ditemukan Meninggal Dunia

Tim SAR Kendari Mengevakuasi Kakek Lakuo di RS Bhayangkara Kendari. Foto: tim SAR kendari.

INFOSULAWESI.com, KENDARI -- Seorang warga desa Besulutu kecamatan Besulutu kabupaten Konawe bernama Lakuo (80) yang dinyatakan hilang di hutan Besulutu sejak 9 November 2021, meninggal dunia di RS Bhayangkara Kendari.

Sebelumnya, korban ditemukan selamat di dalam hutan Besulutu oleh Tim SAR dan warga setempat dalam kondisi lemas, sekitar 1,5 kilometer dari rumah korban pada Sabtu (13/11/2021) pukul 22.00 wita. 

“Namun setelah dievakuasi dan dilarikan kerumah sakit Bhayangkara sekitar pukul 23.00 wita, korban akhirnya meninggal dunia sekitar pukul 08.30 wita,” kata Wahyudi, humas Basarnas Kendari, Minggu (14/11/2021).

Saat ini jenazah kakek Lakuo sudah dibawa ke rumah duka menggunakan ambulance Basarnas untuk dimakamkan di pekuburan umum.

Dengan ditemukanya korban Lakuo, pencarian orang hilang oleh tim SAR Kendari yang melibatkan masyarakat Besulutu dan sejumlah potensi SAR, dinyatakan selesai dan ditutup. (**)

Simak Video Pilihan dibawah ini: