Logo

Puan Dampingi Jokowi Tinjau IKN Nusantara

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Ketua DPR RI Puan Maharani saat meninjau ibu kota negara (IKN) Nusantara, Rabu, 22 Juni 2022. (Foto: B1/Primus Dorimulu)

INFOSULAWESI.com, KALTIM -- Ketua DPR RI Puan Maharani mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meninjau Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu (22/6/2022).

Jokowi bersama Puan telah tiba di di Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur, sekitar pukul 10.35 WITA. Presiden disambut oleh Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor, Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso, dan Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Imam Sugianto.

Kemudian, Puan dan Jokowi bersama rombongan langsung meninjau ke Persemaian Mentawir di Kabupaten Penajam Paser Utara. Di dalam rombongan tersebut, ada sejumlah pemimpin redaksi (pemred) yang diajak meninjau progress pembangunan IKN.

Dalam akun Instagram pribadinya, Puan mengatakan dirinya akan berkegiatan di kawasan IKN Nusantara bersama dengan Jokowi.

“Kami akan meninjau titik nol dan melihat persiapan pembangunan infrastruktur dasar,” kata Puan Maharani, Rabu (22/6/2022).

Saat meninjau kawasan IKN, Puan bersama Jokowi akan mendengarkan pemaparan progres kemajuan pembangunan IKN yang sudah dilakukan. “Di sana kami juga akan mendengar pemaparan Kepala Otorita IKN terkait pembangunan Ibu Kota baru,” ujar Puan Maharani.

Turut serta dalam penerbangan menuju Provinsi Kalimantan Timur yaitu Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tony Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Seperti diketahui, Kepala Badan Otorita IKN Bambang Susanto mengatakan ada beberapa hal yang menjadi fokus awal pada pembangunan tahap awal IKN Nusantara. Salah satunya dengan reforestasi atau penghutanan kembali yang sebelumnya gundul akibat aktivitas industri di Kalimantan Timur.

Menurutnya, pemerintah bakal melakukan konversi hutan untuk pengadaan lahan pembangunan IKN Nusantara yang bakal dilakukan dalam waktu dekat. Konversi dilakukan sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku. (*)