PERINGATAN Isra Miraj merupakan momen yang sangat penting bagi umat Islam. Peristiwa ini bukan hanya mengingatkan pada perjalanan luar biasa Nabi Muhammad SAW, tetapi juga pada salah satu perintah utama yang diterima beliau dari Allah SWT, yaitu kewajiban menjalankan shalat lima waktu.
Makna dari Isra Miraj tidak berhenti pada ritual keagamaan semata, tetapi juga memberikan pelajaran mendalam, tentang disiplin dan ketaatan. Disiplin waktu yang diterapkan dalam shalat misalnya, dapat menjadi contoh nyata saat menjalankan tugas dan tanggung jawab di berbagai bidang.
Tepat waktu dalam bekerja, menjaga komitmen, serta memberikan yang terbaik dalam setiap amanah yang kita emban, adalah bentuk lain dalam pengamalan nilai-nilai Islam, yang diajarkan melalui Isra Miraj.
Selain itu, Isra Miraj juga mengingatkan kita untuk meneladani sikap dan perilaku Rasulullah SAW, sebagai sosok yang penuh kasih, jujur, adil, dan selalu mengutamakan kepentingan umat di atas kepentingan pribadi.
Lebih jauh, Isra Miraj juga mengajarkan umat Islam tidak hanya memperkuat hubungan spiritual melalui ibadah shalat, tetapi juga berkontribusi aktif dalam menciptakan kehidupan masyarakat yang adil, damai, dan sejahtera.
Semoga semangat Isra Miraj membawa kita menuju kehidupan yang lebih bermakna, baik secara pribadi maupun dalam bermasyarakat dan berbangsa.