Logo

Kumpulkan 80 Medali Emas, Vietnam Pimpin Perolehan Medali SEA Games 2021

Atlet sepeda Tiara Prastika Andini mengibarkan bendera Merah Putih di depan sepedanya usai berhasil mempersembahkan emas untuk Indonesia dari Cycling MTB nomor Women's Mountain Bike Downhill Individual. (Foto: NOC Indonesia)

INFOSULAWESI.com, HANOI --  Tuan rumah Vietnam memimpin perolehan medali SEA Games 2021, Senin (16/5/2022) sore setelah unggul jauh dari negara-negara lainnya. Vietnam unggul jauh di posisi puncak setelah mengumpulkan 80 medali emas, 50 medali perak serta 53 perunggu dengan total 183 medali.

Pada urutan kedua Thailand mengikuti dengan 34 emas, 33 perak serta 50 medali perunggu. Thailand sudah mengumpulkan 117 medali hingga Senin (16/5/2022).

Di posisi ketiga bertengger Filipina dengan perolehan 27 medali emas, 32 perak serta 42 medali perunggu dengan total 101 medali.

Hingga hari ini, Indonesia berada di peringkat keempat setelah mengumpulkan 23 emas, 35 medali perak serta 27 medali perunggu dengan total 85 medali.

Posisi Indonesia persis sama dengan peringkat perolehan medali SEA Games 2021 sehari sebelumnya, Minggu (15/5/2022) di empat besar. Sementara pada Sabtu (14/5/2022) Indonesia sempat berada di posisi kedua. (BS)