Logo

Pererat tali silaturahmi, alumni SMTI Makassar bagi daging kurban ke warga di Dusun Diccekang

Alumni SMTI Makassar angkatan 1997-2000 .

INFOSULAWESI.com, MAROS -- Alumni SMTI Makassar angkatan 1997-2000 melaksanakan kurban di Dusun Diccekang, Desa Moncongloe Bulu, Kabupaten Maros. Kegiatan ini bertujuan agar dapat menyambung tali silaturahmi antar sesama teman seangkatan, Kamis 22 Juli 2021.

Ketua Pelaksana, Sendy Prasetyo mengatakan kegiatan ini selain menyambung silaturahmi antar sesama teman seangkatan, dapat juga memupuk tali persaudaraan yang lebih erat lagi.

Silaturahmi tersebut juga diisi dengan pembagian daging kurban kepada masyarakat Dusun Diccekang, desa Moncongloe Bulu.

"Hewan kurban yang didapatkan dari arisan kelompok para alumni SMTI angkatan 1997-2000 yang terdiri dari tiga kelompok tersebut, sekiranya dapat memberikan sumbangsi kepada masyarakat di sekitar pelaksanaan kurban,"kata Sendy Prasetyo, Kamis (22/7).

WhatsApp_Image_2021-07-22_at_08.30.16_1

Daging tersebut, lanjut Sendy Prasetyo, pembagiannya dibagi secara merata tiap satu orang di desa tersebut.

"Dalam tiap pembagian daging kurban, setidaknya mendapatkan 2kg per orang, dimana pembagian tersebut dibagi secara merata pada warga," tambahnya.

Sendy Prasetyo berharap agar Idul Adha di tahun depannya jumlah hewan yang dikurbankan bisa bertambah dan dapat dibagikan ke beberapa masyarakat lagi yang lebih membutuhkan. (HR/GR-INSUL)