Logo

Kerjasama Dengan BBPSDMP Kominfo Makassar, BPSDM Sulsel Gelar Pelatihan GTA

MAKASSAR -- Dalam mendukung Program Prioritas Pj. Gubernur Sulawesi Selatan bapak Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si yang salah satunya yakni kemudahan pelayanan publik dan investasi, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Prov. Sulsel kerjasama dengan Balai Besar Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Informatika (BBPSDMP) Kominfo Makassar gelar Pelatihan Government Transformation Academy (GTA) di Makassar, 30 Januari 2024.

Bertempat di Aula Kampus 1 BPSDM Prov. Sulsel Jl. Sultan Alauddin Makassar, kegiatan ini dihadiri dari BBPSDMP Kominfo Makassar bapak Herman, S.Kom., MT. Menurut bapak Prof. Jufri Kepala BPSDM Sulsel yang saat itu berikan sambutan mengatakan "kegiatan ini sudah keempat kalinya dilaksanakan kerjasama dengan BPSDM Prov. Sulsel, mulai tahun 2021 sampai sekarang, BBPSDMP Kominfo Makassar masih memberikan kepercayaan kepada kami (BPSDM Sulsel) untuk melaksanakan kegiatan ini.", pungkasnya.

Sementara itu, bapak Herman mewakili Kepala BBPSDM Kominfo Makassar mengatakan pelatihan ini untuk meningkatkan kemampuan keterampilan dan daya saing SDM di bidang teknologi informasi untuk mendukung transformasi digital sesuai arahan Presiden RI bapak Jokowi

Kegiatan kali ini diikuti sebanyak 180 orang yang di mana 120 orang hadir secara langsung dari Kota Makassar, Kabupaten Maros dan Gowa, sedangkan 60 orang hadir secara online berasal dari Kota Palopo dan Kabupaten Selayar,

Pelatihan yang mengusung tema "Fasilitator Pembelajaran Digital" ini ditujukan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta untuk menggunakan aplikasi pengelolaan kelas online mulai tanggal 30 Januari s.d 2 Februari 2024. (*)