Logo

Presiden: Keberadaan Pasar Murah Keliling di Medan Bantu Turunkan Inflasi

Presiden Joko Widodo memberikan keterangan usai mengunjungi Pasar Sukaramai, Medan, Sabtu (19/8/2023) (Foto: Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)

hutri78_INSUL700_6

INFOSULAWESI.com, MEDAN -- Presiden Joko Widodo mengatakan kehadiran pasar murah keliling di Medan, Sumatra Utara, sangat membantu menurunkan inflasi di daerah. "Warga bisa mendapatkan beras, minyak, gula, dengan harga murah," ujarnya di Pasar Sukaramai, Medan, Sabtu (19/8/2023). 

Menurut Presiden, peninjauan ke Pasar Sukaramai dilakukan untuk melihat dan mengetahui perkembangan harga-harga kebutuhan pokok. Hal ini memang biasa dilakukan Kepala Negara ketika berkunjung ke berbagai  daerah. 

"Saya lihat di sini harganya sangat baik, seperti bawang merah hanya Rp24 ribu," ucap Presiden. Demikian pula telur ayam yang harganya sekitar Rp22 ribu hingga Rp23 ribu per kilo.

Pada kesempatan tersebut, Presiden juga mengatakan pemerintah tentu harus mengantisipasi impor bahan pangan. Menurut Kepala Negara, ini hanya dilakukan jika memang diperlukan untuk cadangan strategis agar harga tidak naik drastis. 

"Semuanya memang harus kita antisipasi, sehingga impor untuk tahun ini diperbesar untuk cadangan strategis," kata Presiden. Kepala Negara  menambahkan hal ini dilakukan agar gejolak harga tidak sampai naik secara drastis.

Cek berita dan artikel yang lain infosulawesi.com di Google News