Logo

Erick Thohir Resmi Daftar Menjadi Calon Ketua Umum PSSI

Menteri BUMN Erick Thohir (kiri) menerima berkas dari panitia usai melakukan pendaftaran calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 di Kantor PSSI, GBK Arena, Senayan, Jakarta, Minggu, 15 Januari 2023. (Foto: ANTARA)

INFOSULAWESI.com, JAKARTA -- Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (Meneg BUMN), Erick Thohir akhirnya resmi mencalonkan diri maju di Kongres Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mendatang.

Berdasarkan pantauan Beritasatu.com, Erick Thohir tiba di Gedung GBK Arena pada Minggu (15/1/2023) sekitar pukul 10.45 WIB dan langsung disambut oleh pendukung dan media yang menunggu sejak pagi.

Usai naik ke Lantai 6 kantor PSSI dan menyerahkan berkas formulir pendaftaran, Erick langsung memberikan pernyataan bahwa dirinya maju sebagai Calon Ketum PSSI karena ingin Sepakbola Indonesia maju.

"Tugasnya adalah memastikan mimpi kita bersama menjadi kenyataan. Hari ini, untuk maju, PSSI hanya butuh satu hal yaitu nyali," ungkap Erick Thohir.

Mantan pemilik Inter Milan itu juga menyatakan dirinya maju sebagai calon Ketum PSSI lantaran ada dorongan banyak pihak untuk memperbaiki sepakbola di tanah air.

"Sudah banyak teori dalam perbaikan sepak bola Indonesia. Betul nggak? Banyak teori banyak konsep. Sebenarnya yang perlu dilakukan adalah kita bernyali untuk sepak bola yang bersih dan berprestasi. Itu yang terpenting," lanjut Erick Thohir.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada para voters yang datang. Ini ada Pak Teddy, ada teman-teman di belakang, ada Persis Solo, RANS Nusantara FC, dan ada Mas Baim Wong yang sedang melirik juga investasi di industri sepak bola. Jadi saya ucapkan terima kasih kepada voters," tambah Erick.

Menteri Negara BUMN itu menyampaikan sebagai negara besar dengan jumlah penduduk yang banyak, seharusnya Indonesia bisa banyak bicara di kontes sepakbola dunia.

"Mencari 11 orang dari 270 juta rakyat Indonesia untuk membentuk tim nasional yang kompetitif tidak sulit jika semua hal itu kita benahi dengan benar. Tim nasional sebuah negara hanya sekuat kompetisi liganya. Liga yang kuat akan menghasilkan tim nasional yang kuat. Liga lemah, tim nasional lemah. Sekarang sudah saatnya sepakbola kita naik kelas," tandasnya.

Erick sendiri menjadi calon kedua yang resmi mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua Umum PSSI periode 2023 - 2027 mendatang, setelah sebelumnya, Mantan ketua PSSI yang juga Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, La Nyalla Mattalitti mendaftarkan diri pada Jumat (13/1) kemarin. (B1)