INFOSULAWESI.com, POSO -- PT .PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan (ULP) tentena terus saja fokus memperbaiki ganguan listrik tegangan menengah 20 Kv
hal tersebut dampak dari Pasang Surutnya cuaca ekstrem yang melanda wilayah Sulawesi tengah khusunya Tentena poso dan sekitarnya.
Manager PLN ULP Tentena Dimas Septian mengatakan,ganguan listrik terjadi kemarin pada Selasa malam,beberapa wilayah Konstruksi jaringan listriknya rusak dan putus,akibat tertimpa pohon.
diketahui wilayah yang mengalami gangguan pasokan listrik saat ini Sperti wilayah Saojo,Sulewana,Sangira,dan Lena.
Namun menurut dimas pihaknya telah mengarahkan sejumlah personel untuk melakukan perbaikan jaringan listrik Rabu 30 November 2022.
"kita saat ini berupaya secepatnya memperbaiki jaringan listrik yang rusak ,sehubungan dengan itu kami menyampaikan permohonan maaf, karena petugas kami sedang dalam proses perbaikan tegangan menengah 20kv "Tutupnya (JefD/Insul)