Logo

Relawan Prabowo-Gibran Ciptakan Cara Unik Pemilu Damai

Sekjen Relawan Prabowo (REPRO), Arya Sadhana saat membacakan pemilu damai.

Jakarta -- Sekjen Relawan Prabowo (REPRO), Arya Sadhana menekankan, Pemilu 2024 yang damai dan demokratis menjadi prioritas utama. Alhasil, diinisiasi Gerakan moral Pemilu yang Damai Pemilih Pandai atau #PDPP.

"Semua pihak bertanggung jawab untuk menciptakan suasana pemilu yang riang gembira. Karena Pemilu adalah sebuah pesta demokrasi yang patut dirayakan," ucap Arya, Selasa (2/1/2024).

Arya mengatakan, dia dan timnya berupaya untuk mengedukasi pemilih, khususnya generasi muda, tentang pentingnya pemilihan umum yang berlangsung secara adil dan damai. "Gerakan ini mengajak pemilih muda untuk menjadi pemilih yang cerdas dan bertanggung jawab," kata Arya.

Arya menyatakan, ancaman serius terhadap integritas proses Pemilu adalah penyebaran berita bohong atau hoaks. "Hoaks dapat merusak citra calon, memengaruhi persepsi pemilih, dan menciptakan ketegangan sosial serta politik," ucapnya.

Arya juga menggarisbawahi pentingnya literasi digital dalam memerangi hoaks. "Prabowo Subianto adalah pilihan tepat untuk menjawab tantangan zaman dan memimpin Indonesia menuju masa depan yang lebih baik," katanya.

Pemilu yang damai dan adil menjadi fondasi penting bagi demokrasi yang sehat di Indonesia. Inisiatif seperti yang dilakukan relawan Prabowo-Gibran dapat memastikan bahwa proses Pemilu tidak hanya berlangsung damai.

"Tetapi juga mendorong partisipasi aktif dari seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi muda. Dengan demikian, mereka dapat membantu menciptakan dasar yang kuat untuk Indonesia yang makmur dan demokratis di masa depan," ucapnya.

Arya menambahkan, Selain itu Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jatim mengunjungi MUI memohon doa Pemilu yang damai. "TKD Prabowo-Gibran mengunjungi MUI Jatim pada Sabtu, kemarin," kata Arya.

Hal ini diamini Ketua MUI Jatim  KH Moh Hasan Mutawakkil Alallah. Dia mengaku, menyambut langsung dan memanjatkan doa untuk Pemilu yang damai pada tahun 2024.

"Saya berpesan kepada TKD Jatim untuk tetap menjaga dan mengutamakan persatuan dan solidaritas. Kita semua berharap Pemilu 2024 bisa berlangsung damai, aman dan lancar. Mari kita semua menjaga Ukhuwah Islamiyah," ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain infosulsawesi.com di Google News

Ikuti terus berita terhangat dari Infosulawesi.com di Saluran Whatsapp