Logo

Selamat... SK Mendikbud Stikes Mega Buana Menjadi Universitas Mega Buana Palopo

Rektor Universitas Mega Buana DR. Hj. Nilawati Uly, S.Si, Apt, M.Kes. Foto : Palopopos

INFOSULAWESI.com, PALOPO  --  Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Mega Buana Palopo, kini resmi berubah status menjadi Universitas Mega Buana Palopo. Capaian ini cukup fantastis. Karena, sebelumnya beberapa prestasi telah ditorehkan di tahun 2020.

Perubahan status ini, setelah terbitnya Surat Keputusan (SK) perubahan bentuk STIKES Mega Buana Palopo menjadi Universitas Mega Buana Palopo oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Rektor Universitas Mega Buana DR. Hj. Nilawati Uly, S.Si, Apt, M.Kes, mengatakan,  persyaratan untuk berubah bentuk menjadi Universitas, dengan menambah program studi baru non Kesehatan.

”Kami mengusulkan dua prodi baru yaitu Sarjana (S1) Perdagangan International dan Sarjana (S1) Kewirausahaan, sehingga memenuhi syarat minimal jumlah program studi untuk Universitas adalah lima Program studi Sarjana (S1),” katanya.

Seperti diketahui,  STIKES Mega Buana sebelumnya telah memiliki program studi yakni Sarjana (S1) Keperawatan, Sarjana (S1) Kesehatan Masyarakat, Sarjana (S1) Kebidanan, Sarjana Terapan (D4) Kebidanan, Profesi Bidan, dan Profesi Ners.

Menurutnya, untuk Prodi  Sarjana (S1) Perdagangan International, merupakan Prodi baru dan pertama di Indonesia Timur. Untuk saat ini hanya ada di Universitas Mega Buana Palopo.

Atas keberhasilan itu, Nilawati Uly mengungkapkan rasa syukurnya. Menurutnya, 11 Tahun STIKES Mega Buana telah mencapai Visi menjadi  STIKES Terbaik di Indonesia Timur 2024 telah dicapai tahun 2020, 11 Tahun STIKES Mega Buana resmi berubah bentuk menjadi Universitas Mega Buana berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan RI Nomor 758/M/2020 tanggal 24 Agustus 2020.

”Terima kasih kami ucapkan kepada Seluruh Civitas Akademik STIKES Mega Buana dan keluarga, Yayasan Pendidikan Mega Buana Palopo, Kepala LLDIKTI Wilayah IX dan jajaran LLDIKTI IX, dan semua yang telah membantu, membimbing, dan mendoakan perjalanan kami 11 Tahun STIKES Mega Buana kami persembahkan Universitas Mega Buana Palopo. Semoga selalu memberikan banyak manfaat untuk semua, Aamiin,” kata Nilawati Uly kemarin. / palopopos