Logo

Beri Dorongan Motivasi, Sekjen PBSI Pusat Akan Datangkan Atlet Pelatnas ke Sulteng

Pelantikan Kepengurusan PBSI Sulteng yang Baru (Foto: Humas PBSI Sulteng)

INFOSULAWESI.com, PALU -- Pentingnya dorongan motivasi bagi banyak calon atlet muda di Provinsi Sulawesi Tengah, membuat Sekretaris JendraL (Sekjen)  PBSI Pusat berniat untuk mendatangkan sejumlah atlet pelatnas ke Sulawesi Tengah, untuk memberikan motivasi bagi atlet muda Bulutangkis asal Sulteng.

Sekjen PBSI Pusat yang juga Kapolda metro Jaya Irjen Pol   M. Fadil Imran mengatakan, dengan didatangkanya atlet pelatnas semacam Kevin sanjaya, Gideon untuk kemudian  mengelar meet and great bagi calon atlet muda Bulutangkis Sulawesi Tengah, hal tersebut pasti akan semakin memacu atlet untuk semakin berprestasi

"Kalau perlu saya datangkan dari pelatnas eksibisi ke Palu supaya bisa melakukan coaching clinic, bisa melakukan meet and greet, supaya anak anak semangat. Ginting dari mana sih profilnya, Jojo gimana sih, Kevin, Gideon seperti apa sih," kata Fadil Imran, Minggu (29/5/2022).

Diharapkanya juga, bagi Kepengurusan PBSI Sulawesi Tengah yang baru saja dilantik, agar kedepan semakin meningkatkan pelaksanan kejuaraan Bulutangkis dari berbagai kelompok umur.

Semisal kejuaraan F1 atau yang disingkat Fadil Imran, yang saat ini sudah digelar di beberapa daerah, dari berbagai  jenjang kelompok umur mulai dari U11 atau atlet usia dini hinga atlet Taruni atau U19.

Dirinya serta PBSI pusat siap mendukung penuh, jika kejuaraan yang sama ikut digelar di Sulteng melalui PBSI Sulteng selaku pelaksananya. (*)