Logo

Untuk Memuluskan Pengambilan BBM Subsidi, Terduga Pengepul Gunakan Surat dari Dinas Koperasi dan Perikanan

INFOSULAWESI.com, BONE -- Demi untuk memudahkan mendapat BBM bersubsidi di SPBU, terduga pengepul BBM subsidi di kabupaten Bone, diduga menggunakan surat rekomendasi dari dinas koperasi dan dinas perikanan dan kelautan.

Sebut saja “RL”, hal itu dibenarkan salah satu sopir mobil Toyota Kijang dengan nomor polisi DT 1959 DB, ia menggunakan beberapa surat dengan nama yang berbeda yang dikeluarkan oleh dinas koperasi dan dinas kelautan dan perikanan.

Pantauan media di lokasi, sedikitnya “RL” membawa 8 surat rekomendasi dari berbagai pemilik yang di keluarkan oleh dinas koperasi dan dinas perikanan dan kelautan, untuk memuluskan pengambilan BBM subsidi di SPBU.

Dan terlihat ada beberapa surat yang ditujukkan ke media dengan nama yang berbeda, mulai dari beralamat Cappa Ujung, Pattiro dan Ajangale.

Lebih lanjut SL menjelaskan, dia hanya mengambil sebanyak 35 jerigen kapsitas 30 liter.

“ Pertalite 15 jerigen, solar 20 jerigen ” katanya saat ditemui di area SPBU Palakka, jalan poros Bone-Makassar, Kelurahan Bulu Tempe, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Minggu malam (23/07/23).

Lanjut RL, saya ini bukan pengepul karena saya menjual di wilayah Bone, kecuali keluar dari Bone itu baru pengepul, katanya lagi.

“ Semua Ini mau dibawa ke Ajangale, dan pemiliknya ini dua orang ” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain infosulawesi.com di Google News