Logo

Timnas Indonesia U-24 Kalahkan Kirgizstan 2-0 Asian Games Hangzhou

Pemain Timnas Indonesia Alhafiz membuang bola dengan mnyundul saat berebut dengan pemain Kirgizstan (Foto: NOC Indonesia/Naif Al’As/ist)

INFOSULAWESI.com, HANGZHOU -- Timnas Indonesia U-24 mengalahkan Kirgizstan 2-0 pada laga pertama Grup F, Asian Games Hangzhou, di Zhejiang, Selasa (19/9/2023). Dua gol Indonesia dicetak Ramai Rumakiek dan Samir Hugo.

Kedua gol tercipta di babak kedua. Rumakiek memecah kebuntuan di menit 57, melalui tendangan kerasnya tak mampu dibendung kiper Kirgizstan.

Sebelumnya Rumakiek melalui aksi individunya, ia mengecoh dua pemain belakang Kirgizstan. Gol tersebut diluapkan dengan emosional oleh Rumakiek.

Hugo Samir mempertegas kemenangan Indonesia menjadi 2-0. Putra dari Jacksen F. Tiago, ini mencatatkan namanya di papan skor setelah ia dipercaya menggantikan Egy Maulana.

Gol bermula dari kesalahan pemain belakang Kirgizstan yang gagal menghalau buangan bola pemain belakang Indonesia. Hugo langsung mengambil bola dan menendang dari luar kotak penalti dan tak mampu ditepis kiper yang sudah maju.

Hingga akhir babak kedua dengan tambahan waktu 10 menit, skor 2-0 kemenangan Indonesia terus bertahan. Indonesia menang dalam perjuangan pertama di Asian Games. 

Susunan pemain

Indonesia: Ernando Ari; Robi Darwis, Andy Setyo, Rizky Ridho, Haykal Al Hafiz; Rachmat Irianto, Syahrian Abimanyu, Muhammad Taufany, Ramai Rumakiek, Titan Agung, Egy Maulana.

Kirgistan: Kurmanbek Nurlanbekov; Adilet Nurlan Uulu, Elaman Akylbekov, Baiaman Kumarbai Uulu, Nurbol Baktybekov; Adilet Kanybekov, Islam Mezhitov, Mirlan Bekberdinov, Ernaz Abilov; Maksat Alygulov, Dastanbek Toktosunov.

Cek berita dan artikel yang lain infosulawesi.com di Google News