Logo

Ini Daftar Tim yang Lolos ke 16 Besar Liga Champions

Daftar tim yang lolos ke babak 16 besar Liga Champions. (Foto: Instagram @championsleague)

INFOSULAWESI.com, JAKARTA  --  Fase grup Liga Champions sudah selesai, sebanyak 16 tim sudah dipasikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah pertandingan penyisihan grup terakhir pada Kamis, 10 Desember 2020 dini hari WIB.

Seperti diketahui, juara dan runner-up grup nantinya akan saling berhadapan di babak 16 besar. Namun, dua tim yang berasal dari grup yang sama tidak akan lagi bertemu, serta dua tim yang berasal dari asosiasi negara yang sama juga tidak akan bertemu nantinya di babak 16 besar Liga Champions.

Pengundian babak 16 besar akan berlangsung di markas UEFA di Nyon, Swiss, pada Senin 14 Desember nanti, pengundian tersebut dapat dilihat melauli live streaming di situs resmi UEFA mulai pukul 18.00 WIB seperti dikutip dari laman resmi UEFA.

Sedangkan, Babak 16 besar Liga Champions dijadwalkan akan dimulai pada 16-17 dan 23-24 Februari 2021 untuk leg pertama, sementara leg kedua akan dimulai 9-10 dan 16-17 Maret 2021.

Setelah enam pertandingan fase grup Liga Champions selesai. Sebanyak 16 tim yang akan bertanding di babak perdelapan final sudah pasti, ada yang lolos sebagai juara grup dan ada yang menjadi runner-up grup. 

Berikut daftar tim yang lolos ke babak 16 besar Liga Champions:

Juara grup 

Bayern Munchen (Grup A)

Real Madrid (Grup B)

Manchester City (Grup C)

Liverpool (Grup D)

Borrusia Dortmund (Grup F)

Juventus (Grup G)

Paris Saint-Germain (Grup H)

Runner-up 

Atletico Madrid (Grup A)

Borussia Moenchengladbach (Grup B)

Porto (Grup C)

Atalanta (Grup D)

Sevilla (Grup E)

Lazio (Grup F)

Barcelona (Grup G)

RB Leipzig (Grup H)