Logo

Hari Pahlawanan Nasional 2022, Pemkot Baubau akan Gelar Tiga Upacara

Plt. Kepala Dinas Sosial Kota Baubau, Hanarudin.

INFOSULAWESI.com, BAUBAU -- Pemerintah Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar rapat pemantapan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional yang jatuh 10 November. Rapat yang dilaksanakan di ruang pertemuan lantai 2 Aula Palagimata itu dipimpin langsung Sekda Baubau, Roni Muhtar dan dihadiri oleh sejumlah OPD dan Instansi terkat, Selasa (8/11/2022).

Ditemui usai Rapat, Plt. Kepala Dinas Sosial Kota Baubau, Hanaruddin menyebutkan di Kota Baubau Hari Pahlawan tahun 2022 ini diperingati dengan menggelar Tiga upacara, yakni upacara bendera yang akan dilaksanakan di lapangan lembah hijau, kemudian dilanjutkan upacara di Taman Makam Pahlawan Oputa Yi Koo dan upacara tabur bunga di pelabuhan Murhum Kota Baubau.

“Upacara bendera di lapangan lembah hijau kita mulai 07.15 Wita, pesertanya perwakilan semua kalangan TNI/Polri, OPD, instasni vertikal, sekolah dan Pramuka. Selesai upacara, pejabat tertentu akan mengikuti upacara di taman makam pahlawan dan selanjutnya upacara tabur bunga di pelabuhan Murhum,” jelasnya.

Seperti di tahun-tahun sebelumnya, peringatan Hari Pahwalan Nasional juga menjadi ajang silaturahmi dengan para veteran dan keluarga veteran. Sebagai rasa peduli atas jasa-jasa para veteran itu, tahun ini Pemkot Baubau juga memberikan sanunan kepada 70 Veteran yang ada di Kota pemilik benteng terluas di dunia ini.

“Di tanggal 10 November itu akan ada pemberian santunan kepada 70 Kepala Keluarga Veteran dan keluarganya yang masih hidup. Santunannya berupa paket berisi beras, telur ayam dan minyak goreng,” tambah mantan Kasat Pol PP Kota Baubau itu.

Dengan diselenggarakannya peringatan Hari Pahlawan Nasional, diharapkan dapat menggugah semangat kepahlawanan dari para generasi muda dan masyarakat luas dalam rangka mengisi kemerdekaan.